oleh

Review Harga Sewa mobil Jeep Di Bali

Bali indonseia di anugerahi alam yang indah, setiap sudut pulau yang memiliki tarian tradisional tari kecak ini memikat banyak wisatawan lokal dan mancanegara, Maka tidak heran jika bali menjadi impian sebagai tempat tujuan untuk menghabiskan waktu berlibur. Memiliki keindahan alam seperti laut, pegunungan, perkampungan dan adat budaya yang masih terjaga dengan kearifan lokal membuat jutaan orang terkesan saat berkunjung ke bali.

Walaupun kedatangan para wisatawan dari berbagai kota dan banyak negara tapi keramahan masyarakat bali tetap tidak berubah dan menjadi daya tarik tersendri, Seiring berjalan waktu faktor pendukung akan kebutuhan para wisatawan seperti paket wisata, kebutuhan penginapan seperti hotel villa dan beberapa jenis akomodasi lain nya terus berkembang di berbagai titik.

Baca juga : Keindahan & Tiket Masuk Tegunungan Waterfall Bali

Dan kreativitas masyarakat bali terus selalu muncul untuk memanjakan para wisatawan berkeliling menikmati keindahan alam bali yaitu meneydiakan penyewaan kendaraan mobil jenis jeep. Buat wisatawan yang suka bertualang sewa mobil jeep di bali ini bisa jadi alternatif liburan, khusus nya seputaran ubud.

Berjeep ria keluar masuk perkampungan dan mengunjungi tempat pembuatan kopi luwak secara tradisional. selain itu kalian bisa melihat keindahan terasering yang menjadi ciri khas pedesaan di Bali.

Berapa harga sewa mobil jeep di bali ?

Kalian pasti penasaran berapa biaya yang harus dikeluarkan untuk berpetualang dengan menyewa mobil jeep ini, dan apakah bisa nyetir sendiri untuk merasakan sensasi mengendarai mobil jeep adventure saat berkeliling ke tempat-tempat menarik yang ada di ubud bali.

Pengalaman menyewa dan mengendarai mobil jeep ini di bagikan oleh salah satu wisatawan yang pernah mencoba nya atas nama Anna Loez Frieda. Dari pengalaman nya, harga sewa mobil jeep di bali sangat terjangkau, menyewa dari jam 8 pagi sampai jam 4 sore cukup mengeluarkan yang sebesar Rp 400.000 saja, murah meriah bukan ?

Bagimana dengan pelayanan nya ?

Walaupun sewa jeep wrangler di bali murah, pelayanan nya ramah dan tetap profesional, menemani kalian untuk bersenang-senang dan sangat di rekomendasikan. Mau mencobanya ? Silahkan menghungi Bali Star Jeep saat berada di ubud pulau dewata bali.

News Feed