oleh

Tiket & Penginapan Di Pantai Sayang Heulang Garut

-Alam-3,799 views

Potensi wisata garut selatan terus mengalami peningkatan dan semakin dikenal banyak wisatawan luar kota, tidak hanya ramai di kunjungi setiap akhir pekan, sebagian wisatawan ada yang memilih berlibur dan datang di hari kerja, selain lebih tenang alasan lain nya adalah untuk menghindari kemacetan. Selain pantai santolo, satu lagi wisata pantai yang tidak boleh anda lewatkan saat berkunjung ke garut selatan adalah keindahan pantai sayang heulang.

Berbeda dari 3 tahun sebelumnya pantai ini sudah mulai tertata dengan baik. Sudah ada ikon nama sayang heulang sebagai tempat untuk mengambil gambar. Pantai sayang heulang menyajikan nuansa dan pemandangan yang berbeda dari pantai-pantai lain disekitarnya dan hembusan angin di pantai ini cukup kencang.

view pantai sayang heulang
Photo ; Aisyah_0599

Baca Juga : Potret Padang Pasir Pantai Ujung Karang Garut

Fasilitas umum disekitar pantai sudah tersedia gazebo untuk menikmati suasanatidak di pungut biaya alias gratis. Selain itu juga terdapat mushola, WC umum, dan warung yang menjual makanan dan minuman

Mitos dan sejarah di balik cantik nya pantai sayang heulang

Dikenal dengan pemandangan pantai yang cantik dan terdapat batu karang yang unik. Mitos yang beredar di masyarakat sekitar ada cerita mistis yang di alami salah satu warga. Dimana warga tersebut pernah mengalami kejadian melihat seekor kuda dan penumpangnya berjalan diatas air dengan mengenakan busana lengkap seperti pada zaman kerajaan.

Selain mitos diatas di sekitar pantai sayang heulang ada petilasan seorang tokoh penyebar agama islam bernama Geusan Ulun. diceritakan beliau pernah berdakawah di daerah pakidulan (selatan garut daerah pameungpeuk dan sekitar nya )

Harga tiket masuk pantai sayang heulang terbaru

Untuk menikmati sunset dan keindahan sekitar di pantai, wisatawan akan dikenakan biaya tiket sebesar Rp 10.000 kemudian tiket parkir kendaraan motor Rp 2.000 dan Rp 5.000 untuk mobil. Untuk kendaraan transprotasi besar seperti bus dikenakan tarif parkir Rp 25.000

Penginapan di pantai sayang heulang garut

Dari arah garut kota menuju garut selatan kurang lebih memakan waktu sekitar1 setengah jam perjalanan ( asumsi tidak macet ) atau berjarak 28,5 km. Apalagi jika witsawan datang dari luar kota jarak dan waktu tempuh tentu akan sangat melelahkan.

Baca Juga : Harga Penginapan Karang Laut Pantai Santolo

Tapi jangan khawatir..!!! terdapat 2 pilihan rekomendasi penginapan dekat pantai. Wisatawan bisa sewa rumah villa homestay dan tempat menginap perkamar seperti hotel yang bisa dijadikan tempat tinggal semantara. diantaranya :

1. Penginapan karang laut. Tempat menginap ini menyediakan beberapa type kamar, mulai type 1 kamar standart kapasitas 2 orang sampai tipe 2 kamar kapasitas 8 orang. dengan fasilitas :

  • Kipas angin dan kamar mandi disetiap kamar
  • Halaman dan area Area parkir kendaraan
  • Pemandangan langsung menghadap pantai
  • Mushola
  • Nomor telepon 082129705000
  • Alamat : Jalan Cilanteureun mancagahar kecamatan garut

Biaya menginap di penginapan karang laut bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Jika datang dalam jumlah rombongan seperti acara touring komunitas, keluarga besar bisa menyewa keseluruhan unit kamar. Daftar harga sewa sesuai tabel dibawah ini.

2. Pilihan kedua bisa sewa rumah dekat pantai, homerstay ini cocok untuk wisatawan keluarga. dengan fasiilitas :

  • 2 Kamar Tidur ( 4 tempat tidur )
  • 2 Kamar mandi
  • Kapasitas 15 orang
  • Ruang tamu yang sudah di lengkapi televisi
  • Dapur untuk memasak
  • Posisi villa intan samarga membelakangi pantai
  • Harga sewa Rp 1500.000/malam
  • Nomor telepon 0819679834
  • Alamat : Kampung sayang heulang desa mancagahar kecamatan pameumpeuk garut

Salam Happy Holiday…!!!

News Feed